Kamis, 12 Mei 2011

Strory dari Game dynasty warrior

Dynasty Warriors adalah seri permainan untuk permainan konsol yang diproduksi Koei. Dynasty Warriors adalah game yang mengangkat kisah Zaman Tiga Negara. Di dalam game ini kita bisa menemukan berbagai tokoh sejarah Samkok, maupun tokoh fiksi buatan. Permainan ini berjenis aksi.

Zaman Tiga Negara atau juga dikenal dengan nama Samkok (Hanzi sederhana: 三国時代; Hanzi tradisional: 三國時代, hanyu pinyin: sanguo shidai, bahasa Inggris: Three Kingdoms Era) (220 - 280) adalah sebuah zaman di penghujung Dinasti Han di mana Cina terpecah menjadi tiga negara yang saling bermusuhan.
Tiga Negara
NegaraCao WeiDong WuShu Han
Ibu kotaLuoyangJianyeChengdu
Kaisar
· Kaisar pendiri
· Kaisar terakhir
5 kaisar
Cao Pi
Cao Huan
4 kaisar
Sun Quan
Sun Hao
2 kaisar
Liu Bei
Liu Chan
Berdiri220222221
Runtuh265280263
Di dalam sejarah Cina biasanya hanya boleh ada kaisar tunggal yang dianggap menjalankan mandat langit untuk berkuasa, namun di zaman ini karena tidak ada satupun negara yang dapat menaklukkan negara lainnya untuk mempersatukan Cina, maka muncullah tiga negara dengan kaisar masing-masing. Cina akhirnya dipersatukan oleh keluarga Sima yang merebut kekuasaan dari negara Wei dan menaklukkan Wu serta mendirikan Dinasti Jin.


Berkuasanya raja-raja perang
Setelah Dong Zhuo berhasil dijatuhkan, Dinasti Han makin melemah karena kehilangan kewibawaan kekaisaran. Melemahnya kekuasaan istana menyebabkan para gubernur dan penguasa daerah memperkuat diri sendiri dan menjadi raja kecil di wilayah mereka. Ini menyebabkan munculnya rivalitas antar raja-raja perang satu wilayah dengan wilayah lainnya. Raja perang yang terkenal dan kuat pada masa ini adalah :

0 komentar:

Posting Komentar

Share IT is Easy !!!! Copyright © 2011 | Template created by O Pregador | Powered by Blogger